“Di museum ini memiliki tiga lantai yaitu lantai pertama disebut galeri kebangsaan yang menceritakan berdirinya NKRI dan icon patung enam presiden, lantai dua galeri kepresidenan yang bercerita cluster masing-masing presiden serta lantai terakhir merupakan public space,” terangnya.
Sementara itu, Moderator Museum Kepresidenan RI Balai Kirti, Yuni Astuti menambahkan, pihaknya sudah mengunjungi beberapa sekolah diantaranya SDN 1 Cipayung, SMPN Cisarua, SMPN Tenjo, SMAN Citeureup, SMAN Pamijahan, SMPN Cijeruk, SDN Katulampa 1, sekarang SDN Balumbang Jaya 3 serta kunjungan Terakhir Sekolah BBS, ”Kita berusaha dari semua jenjang kita rengkuh mulai dari SD, SMP dan SMA,” ucapnya.

Baca juga: Jelajah Museum Bersama Rekan-rekan Disabilitas
Ditempat yang sama, Kepala SDN Balumbang Jaya 3, Wulan Ratna Ningrum mengatakan, SDN Balumbang Jaya 3 termasuk salah satu sekolah yang terpilih dari dua sekolah yang berada di Kota Bogor. “Kebetulan di kota hanya terpilih dua sisanya itu di kabupaten. Satu tahun itu programnya 10 sekolah,” katanya.
Lanjut Wulan, pihaknya hanya menyediakan fasilitas. Program ini diikuti oleh satu gugus yang terdiri dari lima sekolah yaitu SDN Balumbang Jaya 3, SDN Bubulak 1, SDN Bubulak 2, bubulak 3 serta SDN Balumbang Jaya 1.
“Siswa yang mengikuti berjumlah 320 siswa gabungan dari sekolah 1 gugus,” ucapnya.