Scroll untuk baca artikel
Pendidikan

Ini Pengakuan Guru SDN Cibeureum 1 Pelapor Pungli dan Kepsek Pelaku Gratifikasi

982
×

Ini Pengakuan Guru SDN Cibeureum 1 Pelapor Pungli dan Kepsek Pelaku Gratifikasi

Sebarkan artikel ini
Ini Pengakuan Guru SDN Cibeureum 1 Pelapor Pungli dan Kepsek Pelaku Gratifikasi
Reza guru honorer disambut gembira orang tua siswa, setelah pemecatan dirinya dibatalkan.

BOGOR, Kobra Post Online – Guru honorer Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cibeureum 1 Bogor Selatan, Mohamad Reza Ernanda mengaku dirinya mengetahui adanya Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) melebihi kuota di sekolahnya berdasarkan keterangan dari operator sekolah.

“Saya mendapat keterangan dari operator sekolah. Siswa yang diterima jumlahnya 117 orang, ini diluar ketentuan dan keputusan wali kota. Ini intinya apa yah, ada indikasi pak,” kata Reza ketika memberikan penjelasan kepada Wali Kota Bogor, Bima Arya saat menyambangi SDN Cibeureum 1 Bogor Selatan, Rabu (13/9).

Padahal, sambungnya, sesuai aturan kuota maksimal PPDB 2023 di SDN Cibeureum 1 adalah sebanyak 112 orang.

Sebelumnya Mohamad Reza Ernanda dipecat secara sepihak oleh Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Cibeureum 1, Nopi Yeni.

Mohamad Reza mengaku gembira lantaran pemecatannya dibatalkan, setelah Wali Kota Bogor Bima Arya menyambangi SDN Cibeureum 1. Para siswa dan orang siswa menyambut gembira bahwa guru tersebut bisa kembali mengajar.

Baca juga: Lakukan Pungli, Kepala SDN Cibeureum 1 Bogor Turun Jabatan

Reza menjelaskan, alasan kepala sekolah Nopi Yeni memecat dirinya terkait persoalan kepatuhan.

“Saya diberhentikan dengan alasan tidak memiliki loyalitas, tidak memiliki integritas dan tidak patuh terhadap kepala sekolah, itu alasannya,” kata Mohamad Reza kepada wartawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *