Info Bogor

Fenomena Gunung Es, Kasus HIV di Kota Bogor Tembus 6.058 Kasus

3525
×

Fenomena Gunung Es, Kasus HIV di Kota Bogor Tembus 6.058 Kasus

Sebarkan artikel ini
kasus
Ilustrasi HIV/AIDS.

BOGOR, Kobra Post Online – Kasus HIV/AIDS fenomenanya seperti gunung es. Artinya puncaknya saja yang terlihat dan mungkin yang tidak terlihat lebih banyak lagi.

Berdasarkan data yang dirilis Pemerintah Kota Bogor menyebutkan, bahwa kumulatif sampai September 2022 di Kota Bogor kasus HIV tercatat ada 6.058 kasus dan AIDS tercatat ada 1.865 kasus. Sedangkan kumulatif tahun 2021 tercatat sebanyak 5.750 kasus HIV serta sebanyak 1.851 kasus AIDS.

Sementara kasus HIV di Provinsi Jawa Barat kumulatif Tahun 2021 sebanyak 51.325 kasus, AIDS sebanyak 12.023 dan kasus HIV kumulatif sampai dengan September 2022 sebanyak 57.134 serta kasus AIDS sebanyak 12.326.

Secara nasional sendiri, prevalensi HIV di sebagian besar wilayah adalah 0,26 persen, sementara di Provinsi Papua dan Papua Barat mencapai 1,8 persen. Sehingga, infeksi HIV masih menjadi masalah kesehatan global dan nasional.

Baca juga: DPRD dan Pemkot Bogor Bahas Perda HAM

Persoalan HIV di kawasan ASEAN menyumbang 10 persen dari total beban HIV di seluruh dunia. Berdasarkan data sampai dengan akhir Juni 2022, sekitar 85 persen orang dengan Orang Dengan HIV AIDS (ODHA) ada di usia produktif, yaitu 20-49 tahun.

Data persoalan HIV /AIDS ini terungkap dalam peringatan Hari Aids Sedunia tahun 2022.

Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian dari Pekan Hak Asasi Manusia (HAM) tingkat Kota Bogor.

Peringatan yang dihadiri Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A.Rachim, ini berlangsung di Hotel Salak Heritage, Jalan Ir. H. Juanda, Bogor Tengah, Senin (5/12) kemarin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *