Scroll untuk baca artikel
Info Bogor

Hari Terakhir Program Genius di SDN Balungbang Jaya 3, Orang Tua Siswa Diminta Terus Beri Makanan Sehat

1209
×

Hari Terakhir Program Genius di SDN Balungbang Jaya 3, Orang Tua Siswa Diminta Terus Beri Makanan Sehat

Sebarkan artikel ini
program genius
Hari terakhir Program Genius di SDN Balungbang Jaya 3 Kota Bogor. (Foto: Dok. Junaedi).

BOGOR, Kobra Post Online – Pemberian menu kudapan Program Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi (Genius) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Balungbang Jaya 3 Kota Bogor telah mencapai hari terakhir.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bogor, Chusnul Rozaqi mengatakan bahwa Program Genius yang diinisiasi oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas) ini cukup bermanfaat. Kota Bogor termasuk 50 kota/kabupaten dari 10 provinsi di Indonesia, yang mendapatkan bantuan untuk 471 siswa.

“Kemarin kita mengusulkan daerah yang masih agak pedesaan, kita usulkan SDN Balungbang Jaya 3 dan Bubulak 2. Dari situ kita berikan edukasi kepada siswa dan orang tua. Dimulai beberapa waktu lalu dan hari ini hari terakhir sudah 20 kali kudapan diberikan, mudah-mudahan ini terus diingat oleh siswa serta orang tua,” kata Chusnul kepada Kobra Post Online di Bogor, Rabu (22/11).

Ia berharap, meski program ini selesai, orang tua siswa tetap memberikan makanan sehat kepada anak-anaknya di rumah. Sedangkan bagi para guru, diharapkan bisa mengawasi siswa agar membawa makanan sehat untuk dimakan di sekolah.

“Artinya untuk mengurangi mereka (siswa) tidak jajan di sekitar sekolah, yang mungkin kurang sehat. Dan mudah-mudahan kegiatan ini terus berlanjut, menurut Pak Deputi Bapanas Insyaallah akan meneruskan kegiatan ini di Kota Bogor,” ungkapnya.

program genius.
Kepala DKPP Kota Bogor, Chusnul Rozaqi, saat berikan sambutan di hari terakhir Program Genius.
Baca juga: DKPP Kota Bogor Gelar Sosialisasi Program Genius di SDN Balungbang Jaya 3

Ia menjelaskan, dengan telah selesainya Program Genius di dua SD ini, selanjutnya dapat bergeser ke sekolah lain. Sehingga seluruh siswa di Kota Bogor bisa mendapatkan manfaatnya.

“Akan ketemu lagi nanti di tahun 2024 mendatang,” ucapnya.

Kepala SDN Balungbang Jaya 3, Wulan Ratna Ningrum menilai Program Genius ini sangat bagus karena bertujuan untuk memperbaiki gizi siswa. Program ini juga disebutnya bisa mendukung Indonesia Emas 2045.

“Mudah-mudahan dengan program ini selama 20 kali anak-anak diberikan kudapan, diharapkan adanya perubahan signifikan. Baik pertumbuhan fisik serta kecerdasan otak,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *