Info Bogor

Lebaran, Polisi Terapkan One Way dan Ganjil Genap di Jalur Puncak

1874
×

Lebaran, Polisi Terapkan One Way dan Ganjil Genap di Jalur Puncak

Sebarkan artikel ini
Ganjil Genap Jalur Puncak Bogor

BOGOR, Kobra Post Online – Kepolisian Resort (Polres) Bogor akan menerapkan rekayasa lalu lintas dengan sistem ganjil genap dan one way (satu arah) di Jalur Puncak, Bogor.

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata mengatakan, pihaknya memprediksi klimaks kepadatan arus lalu lintas di Jalur Puncak terjadi pada satu hari setelah Lebaran, Selasa (3/5).

Menurutnya, kawasan ini masih akan menjadi tempat tujuan wisata untuk berlibur. Meski jutaan masyarakat di Jabodetabek sudah melakukan perjalanan mudik mulai H-10 lalu.

“Jadi untuk trennya sendiri, Jalur Puncak merupakan destinasi wisata. Sehingga peningkatan arus volume kendaraan bisa terjadi di H-1 ataupun H+ sekian,” katanya di Simpang Gadog.

Selain itu, Lanjut Dicky, apabila terjadi kepadatan lalu lintas, pihaknya juga akan menerapkan contraflow selepas exit (keluar) gerbang tol Ciawi.

Baca juga : Polres Bogor Siap Amankan Jalur Alternatif Jonggol dan Puncak

Kasat Lantas menyebutkan, pihak Kepolisian telah menyiapkan 4 pos pengamanan di sepanjang Jalur Puncak dan rest area (tempat istirahat) bagi para pengendara.

“Kita total ada enam rest area, kalau Pospam (pos pengaman) ada empat. Kita menyiagakan 180 personel yang di tempatkan di 26 titik plotting. Kita juga telah menyiapkan tiga unit mobil derek untuk antisipasi mobil mogok di tiga titik seperti di jalur bawah, tengah, dan atas,” ungkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *