Warga Desa Batutulis Tersenyum Bahagia Dapat Uang 900 Ribu

desa batutulis
Simbolis kepala desa serahkan BLT DD kepada salah satu KPM. (Foto: Dok. D. Alek-kobrapostonlne.com)

BOGOR, Kobra Post Online – Sebanyak 146 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tersenyum bahagia walaupun harus antri namun mereka menerima uang Rp900 ribu dari Pemerintah Desa Batutulis, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor.

Uang Rp900 ribu adalah Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) untuk tiga bulan yaitu Juli, Agustus dan September. Pembagian BLT DD tersebut dilakukan di Kantor Desa Batutulis, Selasa (27/9).

Kepala Desa Batutulis, Ade Supriatna menerangkan, bahwa total keseluruhan Dana Desa yang diterima yaitu Rp1.306.363,00 yang dibagi untuk BLT 40 persen, 20 persen untuk ketahanan pangan “Di Desa ini ketahanan pangan kita realisasikan untuk budidaya Ikan lele dan penyediaan pakan,” kata Kades yang akrab disapa Danu.

Baca juga: Desa Batutulis Nanggung Bagikan Sembako Kepada 568 Warga

Selain itu sambungnya, 8 persen untuk PPKM dan 32 persen reguler antara lain untuk infrastruktur. “BLT DD ini kita salurkan kepada 146 KPM. Setiap KPM menerima Rp900 ribu untuk tiga bulan dari Juli hingga September,” jelasnya.

Sejumlah warga penerima BLT mengaku gembira karena uang yang diterimanya membantu untuk kebutuhan keluarganya. “Semoga Pemdes Batutulis bisa terus memperhatikan warga yang  memang kurang mampu seperti saya ini,” ucap Endang salah satu warga Kampung Nanggewer RT 03 RW 01.