BOGOR, Kobra Post Online – Dinas Perhubungan Kota Bogor memasang road barrier atau pembatas jalan di tempat pemotor yang hanyut terseret banjir lintasan di Jalan Dadali, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Bogor, Eko Prabowo mengatakan, Dishub sangat menyesali dan berduka atas kejadian kemarin. “Kami turut berduka atas kejadian tersebut dan saya berharap korban lekas ditemukan. Benton barrier ini sebagai upaya kita agar peristiwa serupa tidak terulang kembali,” kata Kepala Dinas Perhubungan kepada awak media, Rabu (12/10).
Lanjut Eko, Dishub akan melakukan koordinasi dengan Dinas PUPR terkait apa yang harus dilakukan Dinas PUPR dan kedepan Dishub akan menyiapkan sebuah rambu berupa drill di lokasi kejadian. “Mudah mudahan kita upayakan pemasangan, bila terjadi arus deras bisa menahan masyarakat tidak langsung terjatuh,” ucapnya.

Baca juga: Kadishub Ajak Masyarakat Naik Biskita Trans Pakuan
Ia menjelaskan, disekitar lokasi pihaknya juga akan memasang rambu berbahaya berjarak 50 meter berupa warning light. “Kalau ada genangan air segera menghindari, sebentar lagi kita akan buatkan supaya masyarakat terinformasikan kondisi keadaan di jalan raya,” jelas Eko.
Kadishub menghimbau, kepada para pengendara agar mengikuti perkembangan prakiraan cuaca. “Kalau terjadi hujan lebat, sebaiknya berteduh di tempat yang aman. Kalau kondisi hujannya deras sekali maka berhenti dahulu untuk menepi dan berteduh. Jangan kemudian nekat melibas arus karena melihat kondisi cuacanya lumayan ekstrim,” harapnya.