Hukum & Kriminal

Diduga Cemburu, Suami Coba Bunuh Istri

1742
×

Diduga Cemburu, Suami Coba Bunuh Istri

Sebarkan artikel ini
Diduga Cemburu, Suami Coba Bunuh Istri

BOGOR, Kobra Post Online – Diduga cemburu karena sang istri bermain handphone terus di saat suaminya berada di rumah. Seorang warga Desa Sukamakmur Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor nekad melakukan percobaan pembunuhan terhadap istrinya.

Lelaki yang diketahui berinitial K mencoba membunuh istrinya bernama SA dengan cara membakar kamar rumah saat sang istri tengah berada di dalamnya. Namun, aksi percobaan pembunuhan itu berhasil digagalkan tetangganya.

Kapolsek Sukamakmur, Iptu Sutopo Pranolo mengatakan, bahwa aksi pelaku ini dapat di gagalkan setelah salah satu tetangganya bernama B curiga pada pelaku yang membawa 3 buah botol berisikan bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite.

“Saat diikuti oleh tetangganya, diketahui bensin yang pelaku K bawa digunakan untuk membakar kamar di kediamannya saat istrinya berada di dalamnya,” kata Sutopo.

Lanjut Iptu Sutopo, korban berhasil diselamatkan setelah mendapat pertolongan dari tetangganya yang kemudian langsung mengevakuasinnya ke Puskemas terdekat.

“Akibat kejadian ini, korban SA mengalami luka pada kaki sebelah kiri bagian betis. Sementara itu, pelaku saat ini sudah diamankan di Mako Polsek Sukamakmur untuk menjalankan pemeriksaan lebih lanjut,” ungkapnya.

Baca juga: Gara-gara Cemburu Karena SMS, Seorang Suami Cekik Istri

Terkait motifnya, sambung Kapolsek Sukamakmur, masih dalam proses penyeledikan dan pendalaman perkara.

“Dugaan sementara motifnya cemburu, karena korban SA sering main HP di saat suaminya berada di rumah,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *