PURWAKARTA, Kobrapostonline.com – Ketua Karang Taruna Mekar Jaya, Anggi Saputra membantu penyediaan air bersih bagi warga Perumahan Gandasari, Desa Cigelam, Kecamatan Babakancikao, Kabupaten Purwakarta.
Anggi mengatakan, air merupakan salah satu penunjang sumber kehidupan yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari bagi masyarakat di manapun berada.
Apalagi, lanjutnya, kurang lebih selama lima bulan terakhir suplai air di perumahan Gandasari dalam kondisi kritis.
“Jangankan untuk mandi, untuk buang air besar pun air di perumahan Gandasari hampir tidak ada,” ujarnya di Sekretariat Karang Taruna Mekar Jaya, Desa Cigelam, Senin (01/07/2019).
Ia menambahkan, hal ini dilakukan karena banyaknya warga Perumahan Gandasari yang mengeluhkan aliran air dari PDAM sangat kecil. Bahkan, suplai air PDAM ini terkadang tidak mengucur.
“Persoalan tidak mengalirnya air dari pipa PDAM disebabkan sebagian saluran pipa tidak berfungsi. Sehingga, kebutuhan air bagi masyarakat tersendat,” ucapnya.
Untungnya, tambah Anggi, Karang Taruna Mekar Jaya memiliki sumur bor dengan kedalaman 18 meter. Sumur ini dijadikan cadangan suplai air yang disalurkan ke penampungan PDAM.
“Tempat penampungan air utama dari sumur bor ini berada di atas ketinggian kurang lebih 10 meter dan terbuat dari besi baja,” jelas Anggi.
Ia mengungkapkan bahwa inisiatif ini dilakukan lantaran 500 kepala keluarga di Perumahan Gandasari sangat kesulitan air.
Selain itu, di wilayah ini juga berdiri SMP Negeri 3 Babakancikao yang mana menjadi prioritas suplai air ini.
“Warga tidak dipungut iuran, mengenai biaya listrik dan perawatan sudah ditanggung oleh pihak pengembang Perumahan Gandasari. Begitu juga sekolah, hanya sekedar untuk pengganti biaya pembelian torn dan pipa saja yang sumber anggarannya dari biaya operasional sekolah (BOS),” pungkasnya.
Baca juga : Semarak Atraksi Helaran Seni Budaya Nusantara Meriahkan HJB Ke-537
Anggi berharap Pemerintah Kabupaten Purwakarta dapat memperhatikan suplai air bersih bagi warga Perumahan Gandasari. Ia juga meminta pihak pemerintah dapat segera menangani permasalahan ini.
Reporter : Wan’s
Editor : Rangga A.