BOGOR, Kobra Post Online – Hujan deras yang mengguyur Bogor dan sekitarnya, Jumat (15/7) petang hingga malam menyebabkan banjir, longsor dan bangunan roboh/ jebol di sejumlah titik di wilayah Kota Bogor.
Berdasarkan laporan Pusdalop PB Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Kota Bogor, bencana alam terjadi di 15 lokasi meliputi banjir di 8 titik lokasi, tanah longsor di 3 titik lokasi dan bangunan roboh/ jebol di 4 titik lokasi.
Selengkapnya sejumlah titik lokasi banjir, longsor dan bangunan roboh / jebol sebagai berikut :
- Tanah Longsor di Kp. Got Kelurahan Curug, Bogor Barat (ada korban belum ditemukan)
- Banjir di Perumahan Green View RT 02 RW 10 Kelurahan Situgede, Bogor Barat
- Bangunan Roboh di wilayah RT 03 RW 07, Kelurahan Kedung Halang, Bogor Utara (a.n.Ahmad Kosasih)
- Tanggul Jebol di SMK Ibnu Sina di Jl. Curug Induk No. 31 RT 05 RW 10 Kelurahan Semplak, Bogor Barat.
- Banjir di Taman Sari Persada, Tanah Sareal
- Banjir di Kp. Pabuaran RT 02, 03 RW 03 Kelurahan Cibadak, Tanah Sareal
- Bangunan Roboh di Gg. Pancoran RT 03 RW 08 Kelurahan Semplak, Bogor Barat
- Banjir di RT 03 RW 11 Kelurahan Tanah Baru, Bogor Utara
- Banjir di RT 01 RW 01 Kelurahan Margajaya, Bogor Barat
- Tanah Longsor di RT 03 RW 01 Kelurahan Cibadak, Tanah Sareal
- Banjir di RT 03 RW 08 Kelurahan Semplak, Bogor Barat
- Bangunan Ambruk di RT 01 RW 02 Kelurahan Kedung Halang, Bogor Utara (a.n. Tata Sasmita)
- Tanah Longsor Susulan di RT 01 RW 03 Kelurahan Semplak, Bogor Barat
- Banjir di Komplek Bukit Cimanggu City Blok W3 No. 1 Kelurahan Mekarwangi, Tanah Sareal
- Banjir di Komplek Bukit Mekarwangi Residence, Kelurahan Mekarwangi, Tanah sareal.
Baca juga : Sarana dan Prasarana Rusak Akibat Hujan Deras
Total Kejadian : 15 Lokasi Kejadian.
- Banjir = 8 Titik Lokasi
- Tanah Longsor = 3 Titik Lokasi
- Bangunan Roboh/Jebol = 4 Titik Lokasi