BOGOR, Kobra Post Online – Cerita Pinokio berasal dari Italia, tentang kisah sebuah boneka kayu yang kerap bohong dan hidungnya akan memanjang jika sedang berbohong. Tapi hidungnya tidak panjang lagi jika berbicara jujur.
Sebuah pementasan, drama operet Pinokio digelar oleh warga RW 03 Mantarena Kelurahan Panaragan Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Sabtu (9/9) malam.
Drama operet ini dalam rangkaian memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 78 merupakan kolaborasi warga Mantarena bersama Komunitas BACA (Belajar di Cipakancilan).
Pertunjukan ini menjadi salah satu bentuk implementasi dari kelas belajar seni pertunjukan yang dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu di bantaran Sungai Cipakancilan Kampung Kramat yang digagas oleh komunitas BACA.
Konsep serta ide cerita operet boneka kayu ini dibuat oleh Aan Handayani selaku mentor kelas seni pertunjukan dari Komunitas BACA.
“Selain untuk memeriahkan HUT RI ke 78, operet ini untuk mengasah anak-anak dan generasi muda dalam berekspresi buah karya komunitas BACA,” ujar Aan Handayani kepada Kobra Post Online.