Nasional

Program MBG Tetap Berjalan di Bulan Ramadan, Menunya Disesuaikan untuk Berbuka Puasa

33
×

Program MBG Tetap Berjalan di Bulan Ramadan, Menunya Disesuaikan untuk Berbuka Puasa

Sebarkan artikel ini

BOGOR, Kobra Post Online – Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana memastikan program Makan Bergizi Gratis (MBG) tetap akan dibagikan pada saat Ramadan nanti. Namun menu yang disajikan akan disesuaikan sehingga bisa dikonsumsi saat berbuka puasa.

“Jadi bentuk makanannya tidak masak segar. Tetapi kita akan siapkan makanan-makanan yang bergizi yang memang pantas juga untuk berbuka, contohnya susu, kemudian ada kurma, ada buah,” kata Dadan Hindayana usai penandatanganan nota kesepahaman bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), di Jakarta, Kamis (23/1) kemarin.

Dadan mengatakan, jenis makanan yang diberikan akan berbeda, tergantung satuan pendidikannya. Contohnya untuk satuan pelayanan makan bergizi di pesantren ada di pesantren, sehingga saat berbuka makanan dapat disajikan saat itu. Sedangkan untuk di sekolah umum, makanannya dibawa pada saat pulang sekolah untuk berbuka puasa. “Jadi ini kegiatan yang tidak pernah berhenti,” ujar dia.

Baca juga: Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN Bubulak 2, Siswa Antusias

Dadan menyebutkan, MBG merupakan upaya intervensi agar anak tumbuh secara baik, karena terdapat dua masa di mana pertumbuhan berjalan optimal, yakni 1.000 hari pertama kehidupan dan usia 8-17 tahun.

Program MBG akan mencakup 82,9 juta orang, yang dilayani melalui 30 ribu satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Sampai sekarang baru ada 244 satuan pelayanan yang tersebar di 33 provinsi. Pada saat kami launching itu baru 190 di 26 provinsi, hari ini sudah di 33 provinsi,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *