BOGOR, Kobra Post Online – Polsek Rancabungur bersama Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Rancabungur menanam 76 batang pohon buah di sekitar Situ Cibaju dan Cilimus Desa Rancabungur Kabupaten Bogor, pada Minggu (12/6).
Hadir pada kegiatan dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke 76 itu, Kepala Polsek Rancabungur beserta jajaran, Danramil, Camat dan Kepala Desa Rancabungur. Serta penggiat lingkungan hidup, tokoh agama, RT, RW, dan warga Desa Rancabungur.

Kepala Polsek (Kapolsek) Rancabungur, Tatang Hidayat mengatakan, pada kegiatan penanaman pohon ini pihaknya memilih pohon jenis buah-buahan. Adapun jenisnya yaitu pohon rambutan, nangka, melinjo, mangga, plum, dan mengkudu.
“Jumlah totalnya ada 76 batang pohon, yang penanamannya kita bagi di dua situ itu. Untuk Situ Cibaju kita tanam sebanyak 40 pohon. Sedangkan sisanya 36 batang pada area Situ Cilimus,” kata Tatang Hidayat kepada Kobra Post Online melalui via telepon, Minggu (12/6).
Menurut Kapolsek Rancabungur, pada aksi penanaman pohon ini pihaknya memilih jenis tanaman buah-buahan untuk menambah keindahan dari kedua situ itu.
“Selain itu, ke depannya di pinggiran kedua situ ini akan dibuatkan jogging track. Jadi, pas nanti sudah tumbuh besar suasananya akan teduh dan asri. Dengan memilih pohon buah-buahan agar lebih bermanfaat, sehingga warga sekitar situ bisa menikmatinya,” tuturnya.
Baca juga : Tarling, Kegiatan Ramadan Ala Camat Rancabungur

Terakhir, ia mengimbau, kepada masyarakat agar dapat merawat dengan baik pohon yang sudah ditanam itu. Supaya warga sekitar dapat merasakan manfaat dari keberadaan pohon tersebut nantinya.
“Kita mengimbau bagi warga sekitar Situ Cibaju dan Cilimus agar merawat dan memelihara pohon itu, jangan sampai merusak. Kita jaga kelestarian alam area situ itu,” pungkasnya.