Info Bogor

Pastikan Keamanan Misa Natal, Forkopimcam Rancabungur Cek Sejumlah Gereja

140
×

Pastikan Keamanan Misa Natal, Forkopimcam Rancabungur Cek Sejumlah Gereja

Sebarkan artikel ini

BOGOR, Kobra Post Online – Guna memastikan keamanan misa Natal, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Rancabungur, Kabupaten Bogor, mengecek Gereja Sidang-Sidang Jemaat Allah (GSJA) Maranatha Rancasari, dan Geraka Kristen Indonesia (GKI) Pos Jemaat Karacak.

Forkopimcam yang terdiri dari Camat Rancabungur, Kapolsek Rancabungur beserta jajaran, Danramil beserta jajaran, Kaurhanwildirga dan Babinpotdirga Lanud Atang Sanjaya, Satpol PP kecamatan, serta diikuti pemerintah desa dan linmas.

Baca juga: Pengamanan Nataru, Polsek Rancabungur Intensifkan Pengaturan Lalin

Kapolsek Rancabungur, Ipda Azis Hidayat mengatakan, hasil dari pengecekan dipastikan bahwa pelaksanaan misa Natal berjalan aman, lancar, dan kondusif.

“Terlihat, warga yang sedang melaksanakan ibadah Natal sampai dengan malam pukul 18.30 WIB masih berjalan dengan kondusif,” kata Azis kepada Kobra Post Online disela-sela pengecekan, Rabu (25/12).

Pada kesempatan ini, Azis mengucapkan selamat merayakan Hari Natal dan Tahun Baru 2025. Juga berharap agar Masyarakat Kecamatan Rancabungur dapat menjalin kerukunan antar umat beragama.

Baca juga: Misa Natal di Kota Bogor Berjalan Lancar, Aman, dan Kondusif

Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Rancabungur, Asan menuturkan, pengecekan ini dilakukan guna  memastikan pelaksanaan misa Natal di masing-masing gereja berlangsung aman.

“Satpol PP Kecamatan Rancabungur menerjunkan tujuh personel untuk membantu pengamanan di gereja, dan linmas pun turut berjaga,” ujar Asan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *