Info Bogor

Pasca Banjir Kali Ciluar, Dinsos Kota Bogor Salurkan Bantuan Natura

2036
×

Pasca Banjir Kali Ciluar, Dinsos Kota Bogor Salurkan Bantuan Natura

Sebarkan artikel ini
banjir kali ciluar
Penyerahan bantuan Natura kepada warga terdampak banjir Kali Ciluar.

BOGOR, Kobra Post Online – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bogor menyalurkan bantuan Natura berupa sembako untuk warga yang terdampak banjir Kali Ciluar. Bantuan itu diserahkan melalui Kelurahan Tanah Baru Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor.

Camat Bogor Utara, Riki Robiansah mengatakan, bantuan Natura dari Dinsos secara simbolis telah diserahkan ke masing-masing RT. Di antaranya bagi warga yang terdampak di Kampung Keramat RW 01 sebanyak enam RT.

Riki menyebutkan, bahwa bantuan dari Dinsos ini merupakan yang ketiga kali selama pasca bencana banjir Kali Ciluar. Bantuan itu sebanyak 90 paket untuk 90 Kepala Keluarga yang terdampak.

“Sebenarnya masyarakat pun tidak mau dimanjakan dengan pemberian bantuan. Namun, karena ini sudah terjadi apa mau dikata. Mereka juga butuh setelah musibah terjadi,” kata Riki kepada Kobra Post Online, Kamis (6/10), seraya berharap agar bencana ini tidak terulang lagi.

Baca juga: Banjir di Wilayah Bogor Utara, Terparah di Ciluar dan Tanah Baru

Sementara itu, Lurah Tanah Baru, Uay Setiawan menuturkan, dengan adanya bantuan tentunya masyarakat merasa terbantu.

“Semoga bantuan ini bisa meringankan warga yang terdampak bencana banjir Kali Ciluar, terlebih lagi saat ini ekonomi yang sedang sulit,” harapnya.

Uay juga mengimbau kepada warganya untuk tetap waspada, terutama menjaga lingkungan agar terhindar dari bencana yang setiap saat bisa mengancam. “Ingat, jangan membuang sampah ke sungai, saluran air atau solokan yang setiap saat dapat menimbulkan bencana,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *