BOGOR, Kobra Post Online – Pasca banjir yang menimpa dua Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di wilayah Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor menyisakan lumpur.
Banjir besar terjadi pada Sabtu (27/8) sekitar pukul 18.00 WIB, akibat luapan sungai Ciluar karena hujan deras yang mengguyur Bogor dan sekitarnya. Kedua Sekolah yang diterjang banjir di wilayah Kecamatan Bogor Utara itu yaitu SMK Nusantara Kelurahan Ciluar dan SMK Bina Warga 2, Kelurahan Tanah Baru.
Berdasarkan pantauan Kobra Post Online pasca banjir di lokasi kejadian, masing-masing sekolah masih berbenah membersihkan lumpur. Termasuk merapikan fasilitas sekolah, seperti komputer hingga bangku dan meja yang terbawa banjir. Dalam aksi bersih-bersih itu, pihak sekolah melibatkan para siswa.
Sementara itu, pihak terkait berdatangan untuk melihat kondisi sekolah pasca banjir, seperti dari Dinas Pendidikan tingkat Provinsi, Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor untuk membantu peralatan kebersihan.

Kepala SMK Nusantara, Abdul Mukti mengatakan, dengan adanya musibah ini, pihaknya mengundur pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK).
“Harusnya pelaksanaan ANBK hari Senin-Selasa. Karena komputer semuanya rusak, jadi kita undur. Dan Alhamdulillah SMKN 2 Kota Bogor siap membantu pelaksanaan susulan ANBK di sekolahnya,” kata Abdul Mukti di ruang guru SMK Nusantara, Senin (29/8).