Info Bogor

Oknum Pejabat Tinggi Pemkab Bogor Diduga Menjadi Aktor Mafia Tanah

1584
×

Oknum Pejabat Tinggi Pemkab Bogor Diduga Menjadi Aktor Mafia Tanah

Sebarkan artikel ini
Jimmy Mamesah
Jimmy Mamesah menunjukkan bukti-bukti kepemilikan tanah di wilayah Gunung Geulis, Sukaraja, Kabupaten Bogor.

BOGOR, Kobra Post Online – Oknum pejabat tinggi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor diduga menjadi aktor mafia tanah milik Jimmy Mamesah di kawasan Gunung Geulis, Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Hal itu diungkapkan Jimmy Mamesah saat mengadakan konferensi pers di Rumah Makan Lesehan Mas Brow, Ruko Plaza Jl. Bogor Nirwana Residence, Bogor Selatan, Kota Bogor, Minggu (29/1).

Dalam keterangannya, Jimmy menyebutkan oknum pejabat Pemkab Bogor itu melakukan perubahan status tanah miliknya seluas 70 hektare menjadi Hak Pengelolaan Lahan (HPL) Pemkab Bogor.

“Berdasarkan informasi yang saya dapat dari sumber-sumber terpercaya, tanah saya di HPL kan oleh oknum itu,” sebutnya.

Ia menjelaskan, lahan miliknya dibeli dari masyarakat pemilik tanah adat pada tahun 1972-1973 dan tidak bersengketa.

“Tanah yang kami beli tidak bersengketa atau bermasalah, apa lagi berurusan dengan pemerintah,” jelasnya.

Bahkan Jimmy juga menunjukkan bukti-bukti kepemilikan tanah berupa girik dan warkah 72-73, termasuk pembayaran pajak Ipeda, hasil plotting BPN, serta bukti pembelian dari warga.

“Sampai saat ini, tanah tersebut belum pernah di oper alihkan ke pihak manapun. Bahkan belum pernah saya jual atau digadaikan dan tidak pernah dijaminkan ke Bank. Tanah saya juga tidak bersengketa atau berperkara dengan instansi pemerintah, swasta maupun perorangan. Tanah kami mutlak milik Jimmy Mamesah sesuai akta hibah dari orang tua, yaitu Niko F Mamesah,” terangnya.

Baca juga: Jimmy Mamesah Tak Gentar Melawan Mafia Tanah di Gunung Geulis

Terakhir Jimmy menegaskan bahwa ia tidak akan berhenti untuk memperjuangkan haknya.

“Saya akan terus berjuang mempertahankan hak saya. Tidak peduli siapa yang harus dihadapi, karena saya hanya takut kepada Allah SWT,” tegasnya mengakhiri.

Sementara oknum pejabat tinggi Pemkab Bogor yang diduga menjadi aktor mafia tanah itu, belum berhasil dikonfirmasi oleh Kobra Post Online hingga berita ini ditayangkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *