BOGOR, Kobra Post Online – Rangkaian Festival Merah Putih (FMP) 2024 resmi ditutup di Markas Yon Brigif (Yonif) Mekanis 315/Garuda, Sabtu (31/8) lalu.
Dalam rangkaian Closing Ceremony FMP 2024 turut menghadirkan para pemenang lomba foto, dan video Hari Jadi Bogor (HJB) ke-542 pada bulan Juni lalu.
Pemberian hadiah diberikan langsung Danrem 061 Suryakencana, Brigjen TNI Faisol Izzudin, dan Pj Wali Kota Bogor, Hery Antasari serta Asisten 2 Setda Kota Bogor, Hanafi. Ada sembilan pemenang dari tiga kategori yang mendapatkan hadiah.
Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bogor, Oki Tri Fasiasta Nurmala Alam menjelaskan, perlombaan itu dilaksanakan dengan tujuan agar masyarakat antusias mengabadikan momen-momen yang ada dalam Helaran HJB.
“Mungkin sekarang momen itu terkesan biasa, tapi nanti 5 sampai 10 tahun lagi momen luar biasa itu akan menjadi memori sejarah. Makanya kami mendorong agar masyarakat ikut berpartisipasi juga,” ucap Oki.
Baca juga: 2 Siswa SDN Neglasari Raih Juara di Festival Tunas Bahasa Ibu Bogor Utara
Oki menjelaskan, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Diskominfo mendapat kiriman ratusan karya foto dan video dalam kesempatan perlombaan ini. Dan menurutnya tiga karya terbaik itulah yang berhak untuk menjadi juara.
“Kita berharap ajang ini bisa terus dikembangkan dan ditingkatkan skalanya, sehingga masyarakat lebih tertarik untuk ikut serta dalam perlombaan tersebut,” ungkapnya.
Juara Video Favorit
Sementara itu, Konten Kreator Kobra Post Online, Sofyan, menyampaikan rasa syukur bisa terpilih sebagai video favorit dalam ajang lomba video HJB ke 542 untuk katagori media.
“Sebetulnya kita tidak menyangka bisa terpilih sebagai video favorit,” kata Sofyan usai menerima hadiah.
Baca juga: Festival Merah Putih 2024 Ditutup dengan Pesan Kebangsaan yang Kuat
Ia mengatakan, video yang menjadi juara favorit, berupa tayangan video saat Helaran HJB ke-542 di sepanjang Jalan Sudirman Bogor Tengah dengan durasi tayang 1,5 menit. Video itu ditayangkan di akun Instagram @kobrapostonline.