Pendidikan

Gelar Karya P5, SDN Balungbang Jaya 3 Mengadakan Market Day dan Pentas Seni

137
×

Gelar Karya P5, SDN Balungbang Jaya 3 Mengadakan Market Day dan Pentas Seni

Sebarkan artikel ini
Market day SDN Balungbang Jaya 3. (Foto: Dok. Junaedi).

BOGOR, Kobra Post Online – Dalam rangka ajang pameran hasil karya peserta didik atau gelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), Sekolah Dasar Negeri (SDN) Balungbang Jaya 3, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, mengadakan market day dan pentas seni yang diikuti oleh siswa kelas 1 hingga kelas 6.

Meski ditengah kondisi cuaca sedang hujan, namun tidak menyurutkan semangat dari seluruh siswa, orang tua, dan guru SDN Balungbang Jaya 3 untuk mensukseskan kegiatan ini.

Kepala SDN Balungbang Jaya 3, Wulan Ratna Ningrum, mengatakan bahwa gelar karya P5 di sekolahnya telah rutin dilaksanakan, dan setiap tahunnya mengalami kemajuan.

“Jadi, setiap tahunnya lebih antusias dan meriah. Pada pentas seni, diisi dengan penampilan kreasi siswa seperti menari, fashion show yang memamerkan kerajinan dengan pemanfaatan bahan-bahan bekas, dan membaca puisi,” kata Wulan kepada Kobra Post Online di ruang kerjanya, Selasa (10/12).

Kepala SDN Balungbang Jaya 3, Wulan Ratna Ningrum.
Baca juga: Tumbuhkan Minat Kepramukaan, SDN Balungbang Jaya 3 Gelar Persari dan Persami

Lanjut Wulan, gelar karya P5 di tahun ini, pihaknya mengusung tema “Kearifan Lokal”. Kemudian, ia menyebutkan bahwa dalam market day setiap kelas ditugaskan membuat makanan atau minuman dari bahan-bahan pokok yang telah ditentukan.

“Contohnya kelas 1 bahan makanan dari singkong, kelas 2 dari pisang, kelas 3 dari ubi, dan seterusnya. Jadi bahan-bahannya berbeda, tentunya dengan menu yang berbeda-beda juga,” ungkapnya.

Menari.

Mengenai fashion show, Wulan menjelaskan bahwa siswa memakai kostum buatannya dari hasil pemanfaatan barang bekas. Yakni seperti bungkus kopi, plastik, kardus, dan lain sebagainya. Selain itu, ada juga penampilan-penampilan seni lainnya dari siswa.

“Barang-barang itu dibuat dijadikan kostum, lalu digunakan pada saat fashion show P5 hari ini. Sedangkan penampilan seni lainnya, anak-anak menampilkan tarian tradisional hingga pembacaan puisi,” jelasnya.

fashion show.
Baca juga: Santunan Warnai Penutupan MPLS SDN Balungbang Jaya 3 Bogor

Wulan menerangkan, gelar karya P5 tahun ini dilaksanakan menggunakan panggung permanen yang merupakan hasil dari sumbangan dari orang tua murid. Sehingga, pihaknya sekaligus meresmikan panggung tersebut.

“Panggung itu perdana kita gunakan untuk gelar karya. Karena sebelumnya kita tidak menggunakan panggung, namun memanfaatkan teras sekolah. Alhamdulillah meski berukuran kecil panggungnya, tetapi manfaatnya bisa digunakan oleh anak-anak. Juga saya ucapkan terima kasih kepada orang tua yang telah menyumbang,” beber Wulan.

Peresmian panggung.
Baca juga: Market Day Ceu Haji SDN Balungbang Jaya 3

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang (Kabid) Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kota Bogor, dan Pengawas Sekolah Dasar Bogor Barat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *