BOGOR, Kobrapostonline.com – PDAM Tirta Pakuan kota Bogor mengelar buka puasa bersama direksi dan karyawan serta warga sekitar di kantor PDAM tirta pakuan jalan Danau Bogor raya, Jumat (24/5/2019).
Dengan mengusung tema “Meningkatkan Silaturahmi, Indahnya Berbagi dengan Sesama”, PDAM Tirta Pakuan santuni 40 orang anak yatim berupa uang dan bingkisan yang diberikan langsung oleh Direktur Utama (Dirut) PDAM Tirta Pakuan Deni Surya Senjaya.
Acara tersebut dihadiri Wali Kota Bogor, Bima Arya, Sekretaris Daerah (Setda) Kota Bogor Ade Syarif, Wakil Ketua DPRD KOta Bogor Heri Cahyono dan Jajat Sudrajat, Danrem 061/SK, Dandim 0606/Kota Bogor, Dandenpom, perwakilan kejaksaan dan tamu undangan lainnya.
KH. Mustofa ketua MUI sebagai penceramah dalam Tausyiahnya menyampaikan tentang keistimewaan Al Qur’an dan Nuzulul Qur’an yang mampu memberikan solusi dalam kehidupan manusia sehingga harus tersimpan dalam hati dengan keikhlasan karena Allah.
Dalam sambutannya Direktur PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor. H. Deni Surya Senjaya menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya meningkatkan pelayanan terhadap semua pelanggan. Salah satunya SPAM katulampa, yang sudah rampung dan beroperasi.
“Alhamdulillah hari ini sudah rampung dan dapat melayani pelanggan di zona 1 dengan kapasitas 300 liter per detik. Sebelumnya zona 1 suplay airnya dari Zona 3 Cipaku dan Dekeng,” ungkapnya.
Deni berharap dengan adanya pelayanan yang optimal dan Prima, masyarakat kota Bogor dapat menikmati pelayanan yang lebih baik tanpa ada hambatan.
“Mudah-mudahan dengan beroperasinya SPAM Katulampa, dapat meningkatkan pengaliran distribusi air bersih di Kota Bogor,” harapnya.
Terakhir, ia juga memohon maaf kepada pelanggan PDAM di wilayah Bogor Barat yang belum maksimal.
“Bogor Barat merupakan wilayah pelayanan kami yang paling jauh. Pipa kita cukup kecil, hanya berukuran 6 inci. Tapi ke depan kita sudah punya program, kita akan memperbesar pipa, kita akan bangun reservoar di sana. Mudah-mudahan kami bisa lebih menyempurnakan pelayanan kami,” katanya.
(Hamid)