Table of Contents:
Kobra Post Online – Bogor selalu menawarkan pemandangan alam yang indah pada setiap titiknya, khususnya pada area sekitar Puncak Bogor. Salah satunya yang menghadirkan pemandangan yang menakjubkan adalah destinasi wisata Bukit Cirimpak. Pesona Bukit Cirimpak menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk datang dan camping disana.
Pesona Bukit Cirimpak dapat anda nikmati dan kunjungi pada Jalan Curug Panjang, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Walaupun lokasinya yang berada pada kawasan puncak, namun wisata Bukit Cirimpak dapat diakses dengan kendaraan roda empat maupun roda dua.
Awal Perjalanan Menuju Bukit Cirimpak
Perjalanan menuju Bukit Cirimpak dimulai ketika aku dan rekan memutuskan mencari tempat wisata untuk refreshing. Di tengah hangatnya sinar mentari Bogor kami menyusuri perjalanan menuju Bukit Cirimpak. Setiap titik perjalanan mendekati Bukit Cirimpak kami disuguhkan pemandangan alam yang indah.
Sepanjang jalan melihat panorama alam yang begitu indah, nyatanya kami diberikan rintangan yang cukup merusak suasana sejuk dan nyaman pada perjalanan. Kami bertemu dengan rekan kampus yang juga ingin mengunjungi Bukit Cirimpak. Mereka mengalami kesulitan karena kendaraannya yang mogok.
Rintangan tersebut cukup merusak perjalanan kami, namun warga lokal sekitar Bukit Cirimpak membantu kami untuk membawa rekan kampus ku menuju tempat wisata camping Bukit Cirimpak. Sesampainya di Bukit Cirimpak kami disulitkan kembali saat membuat tenda.
Keindahan Bukit Cirimpak Yang Mereda Letih
Kesulitan dalam membuat tenda membuat kami cukup kelelahan. Namun, hal tersebut terobati dengan indahnya panorama alam yang ada pada Bukit Cirimpak. Terpampangnya di depan hadapan kami pemandangan Gunung Gede dengan Gunung Salak ditambah dengan citylight yang mendukung keindahan pada wisata Bukit Cirimpak.
Rasa lelah dan letih yang timbul karena permasalahan yang ada saat perjalanan diredakan dengan suasana Bukit Cirimpak yang sendu, sejuk, dan nyaman. Aku duduk merasakan kedamaian yang begitu terasa saat malam hari di Bukit Cirimpak. Bahkan saat sunset pun begitu terasa suasana teduh dicampur dengan keindahan yang ada di hadapanku.
Ragam Fasilitas Bukit Cirimpak
Selain aku menikmati pemandangan yang ada pada Bukit Cirimpak, banyak pula fasilitas yang dapat memadai di Bukit Cirimpak diantaranya musholla, toilet, warung- warung makan dan minuman, area parkir, serta penyewaan tenda. Sehingga tidak perlu khawatir apabila ke Bukit Cirimpak tidak membawa tenda untuk camping.
Camping ground dari Bukit Cirimpak sendiri sangat terjangkau harganya bagiku sebagai mahasiswa. Hanya dengan budget Rp 30.000/hari pada weekday dan Rp 35.000/hari pada weekend para pengunjung sudah dapat menikmati camping ditemani dengan pemandangan yang indah.
Tempat Bercengkrama Bersama
Saat malam hari seiring dibaluti angin dan dinginnya malam, kami bercengkrama dan berbincang- bincang mengenai topik mulai dari serius sampai bercandaan. Meskipun dengan udara yang dingin, begitu terasa kehangatan dari obrolan kami bersama.
Setelah panjang lebar dengan banyaknya obrolan, tak terasa sudah menunjukkan dini hari yang mengharuskan aku untuk beristirahat sejenak untuk melanjutkan aktifitas esok hari dikarenakan ingin bangun melihat sunrise di Bukit Cirimpak.
Pagi hari tiba, aku pun bergegas untuk melihat sunrise di Bukit Cirimpak, begitu indah dipandang dengan suasana sejuk menambah ketakjuban ku terhadap apa yang ada di hadapanku. Sedikit demi sedikit matahari mulai tampak dan menyinari cahayanya. Tak percaya jika ku melihat pemandangan seindah ini.
Aku duduk dan merefleksikan pemandangan yang ada di depanku sambil meminum secangkir kopi. Tidak lama, kami berbincang- bincang bersama orang yang baru ku kenal. Ia adalah Ka Aini yang merupakan seorang TNI Angkatan Laut. Kami banyak bercerita tentang pengalaman Ka Aini mendaki beberapa gunung di Indonesia seperti Gunung Gede, Salak, Sumbing, dan Sindoro. Ka Aini juga memberikan beberapa rekomendasi tempat wisata alam yang indah lainnya di Bogor yang harus aku kunjungi.
Refleksi Keindahan Bukit Cirimpak
Bagiku Bukit Cirimpak tidak hanya sekedar menyajikan pemandangan alam yang biasa. Tetapi, di Bukit Cirimpak aku merasa takjub dengan segala keindahan yang tuhan berikan membuat rasa syukur.ku meningkat. Perjalanan ke Bukit Cirimpak tidak hanya tentang keindahannya, banyak pula kesulitan dan rintangan yang dihadapi.
Terlepas dari apapun rintangan yang ku hadapi saat disini. Bukit Cirimpak memberikan banyak pelajaran rasa syukur bagiku. Suasana di Bukit Cirimpak membuat ku tertarik untuk mengunjungi tempat ini kembali.