Info Bekasi

Forum Tarum Barat Juara Tanam 1.000 Pohon, PGN Siap Berkontribusi

1095
×

Forum Tarum Barat Juara Tanam 1.000 Pohon, PGN Siap Berkontribusi

Sebarkan artikel ini
Forum Tarum Barat Juara Tanam 1.000 Pohon, PGN Siap Berkontribusi

BEKASI, Kobra Post Online – Forum Tarum Barat Juara (TBJ) melakukan kegiatan Kick-Off Penanaman dan Pembibitan di Daerah Aliran Sungai (DAS) yang berlokasi di Bendung Cikarang (B.Tb.34) Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Wangunharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, pada Rabu (17/5).

Pada tahap awal, Forum TBJ akan melakukan penanaman 1.000 batang pohon pucuk merah. Sebelumnya forum ini telah membuat pusat pembibitan atau yang disebut Green House (rumah hijau), yang nantinya bertujuan untuk menghijaukan daerah aliran sungai sepanjang Kalimalang dan sungai-sungai yang lain di Kabupaten Bekasi.

Acara yang dimulai sejak pukul 10.00 WIB pagi ini dihadiri oleh DPR RI Obon Tabroni, Asisten Manager Operasional Satu PJT ll Rini, General Manager Operasi Satu PJT ll Jhon Rico, Sektor Citarum Harum, Pemkab Bekasi diwakilkan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Camat Cikarang Utara, dan PDAM Tirta Bhagasasi dan Perwakilan PGN.

Dalam sambutannya, General Manager Unit Wilayah l Perum Jasa Tirta ll, Jhon Rico mengatakan, dari Perum Jasa Tirta ll akan mendukung penuh dengan adanya program penanaman pohon di saluran Tarum Barat ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Forum Tarum Barat Juara yang telah mengadakan kegiatan program ini,” ucapnya.

Di tempat yang sama, perwakilan dari Perusahaan Gas Negara (PGN) juga akan membawa konsep dari Forum Tarum Barat Juara ke pimpinan perusahaannya.

“Dan Insya Allah, kami dari PGN akan berkontribusi. Karena perusahaan kami juga punya semangat yang sama di bidang lingkungan,” terangnya.

Baca juga: Sandiaga Launching Pesantren Preneur di Bekasi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *